Kobe Boga Utama Hadirkan Tepung Bumbu Serbaguna Bervitamin, Tanpa MSG!

Kamis, 04 Agustus 2022 - 10:41 WIB
loading...
Kobe Boga Utama Hadirkan...
PT Kobe Boga Utama menghadirkan produk tepung bumbu sehat tanpa MSG yang mengandung berbagai vitamin dan nutrisi dengan merek Tepung Kobe Serbaguna Premium. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Menu gorengan telah menjadi makanan favorit bagi sebagian besar masyarakat Indonesia sejak dulu, bahkan gorengan sering dijadikan sebagai menu makanan sehari-hari. Namun, dibalik kelezatan gorengan, ada juga sebagian besar masyarakat yang merasa khawatir akan kandungan nutrisi yang tidak baik bagi tubuh dalam kandungan gorengan itu sendiri. Padahal jika diolah dengan baik, gorengan juga bisa jadi makanan yang sehat untuk dikonsumsi, salah satunya adalah dengan mengurangi kadungan MSG atau monosodium glutamate didalam tepungnya.

Melihat fenomena ini PT Kobe Boga Utama sebagai pelopor tepung bumbu di Indonesia terus melakukan inovasi demi memberikan produk-produk yang premium kepada konsumen setianya. Melihat minat masyarakat terhadap menu gorengan, beserta stigma negatif bahwa mengonsumsi gorengan memberikan dampak buruk bagi kesehatan, mendorong PT Kobe Boga Utama untuk menghadirkan produk tepung bumbu sehat tanpa MSG yang mengandung berbagai vitamin dan nutrisi dengan merek Tepung Kobe Serbaguna Premium.

Tepung Kobe Serbaguna Premium sendiri merupakan tepung bumbu sehat tanpa kandungan MSG dan diformulasikan khusus dengan berbagai kandungan vitamin untuk memenuhi kelengkapan nutrisi tubuh seperti Zat Besi, Serat Pangan, Vitamin B2, Vitamin B9, dan Mineral Zinc yang dikemas ke dalam kandungan Kobe Nutri+. Tepung Kobe Serbaguna Premium terbuat dari rempah pilihan dengan aroma gurih khas bawang putih sehingga membuat cita rasa gorengan menjadi lezat dengan tekstur yang renyah dan harum menggoda. Semakin aman dikonsumsi untuk segala usia karena tanpa pengawet dan tanpa pewarna buatan.



Meylanie Tambelangi selaku Brand Communication Head PT Kobe Boga Utama memaparkan bahwa “Kobe Boga Utama yang merupakan expert selama lebih dari 40 tahun dan berpengalaman dengan berbagai produk tepung bumbu di Indonesia, percaya bahwa, menghadirkan produk tanpa MSG dapat membantu masyarakat Indonesia khususnya para Ibu untuk tetap bisa menyajikan hidangan yang tak hanya lezat tapi juga sehat bagi keluarga.”

“Selain itu, melalui kampanye dengan tema Cinta Tanpa Micin, kami berharap Kobe Tepung Serbaguna Premium dapat menjembatani cinta ibu di setiap masakan dengan kelezatan sejati dan rasa tulus bagi keluarga dirumah. Sejalan dengan launching produk ini, kami juga berusaha menyebarkan semangat Cinta Tanpa Micin yang sudah kami publikasikan lewat berbagai aktivasi di sosial media, media digital dan menggandeng beberapa public figure seperti Irish Bella serta Ayu Dewi,” ungkap Meylanie.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2657 seconds (0.1#10.140)